Persiapan Kualifikasi Piala Asia U20 2023, Bek Timnas Indonesia U19 Bilang Begini

27 Agustus 2022 08:00

GenPI.co Sultra - Intensitas latihan Timnas Indonesia U19 dalam pemusatan latihan (TC) persiapan Kualifikasi Piala Asia U20 2023 belum terlalu tinggi.

Hal itu disampaikan bek Timnas Indonesia U19 Kaka Rudianto.

”Intensitas latihannya masih rendah karena kami baru berkumpul,” katanya, dikutip dari kanal YouTube PSSI TV, Sabtu (27/8).

BACA JUGA:  Berani Banget, Pelatih Laos Sindir Suporter Timnas Indonesia U19

Dia menjelaskan, skuadnya masih menjalani latihan penguatan fisik di bawah pengawasan pelatih fisik Shin Sang-gyu.

Lanjut Kakang, para pemain dengan sungguh-sungguh menjalankan instruksi pelatih.

BACA JUGA:  3 Pemain Belanda Batal Naturalisasi untuk Timnas Indonesia U19

”Kami mengikuti semua arahan pelatih,” jelasnya.

Sejak Kamis, (25/8), para pemain Timnas Indonesia U19 berkumpul di Jakarta untuk melakukan TC.

BACA JUGA:  Vietnam Bikin Turnamen U19, Timnas Indonesia Nggak Diajak

TC akan berlangsung pada 6 September 2022 dan kegiatan berlanjut ke Surabaya, Jawa Timur.

Kualifikasi tersebut digelar pada 14-18 September 2022 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Indonesia yang berada di Grup F akan menghadapi Timor Leste, Hong Kong, dan Vietnam. (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA