Nasib Lionel Messi Susah di Piala Dunia 2026, Kok Bisa?

06 Februari 2023 00:00

GenPI.co Sultra - Ajang sepak bola paling akbar Piala Dunia 2026 membuat megabintang Lionel Messi susah.

Bagaimana tidak, Messi akan menginjak usia 39 tahun saat Piala Dunia 2026.

”Karena usia bikin susah tampil pada 2026,” katanya dikutip dari GenPI.co, Senin (6/2).

BACA JUGA:  David Beckham Serius Boyong Lionel Messi ke Amerika Serikat 2023

Belum lagi, Messi mengakui bahwa dirinya akan sulit beradaptasi di atas lapangan karena usia yang terus bertambah.

”Saat saya merasa cukup bugar dan menikmatinya, saya akan mencobanya,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Nyawa Kapten Timnas Argentina Lionel Messi Terancam, Gawat!

Lantaran masih tiga tahun lagi, nasibnya di Timnas Argentina bergantung kariernya saat membela sebuah klub.

”Tergantung dari bagaimana karier saya berjalan,” bebernya.

BACA JUGA:  Dijual Tiket Nonton Laga Ronaldo vs Messi, Bisa Makan Siang dan Masuk Ruang Ganti

Diketahui pada umur 39 tahun, usia pemain berjuluk La Pulga itu sudah tidak produktif sebagai striker maupun gelandang serang.

Uniknya, Lionel Messi terus banjir dukungan untuk Piala Dunia 2026.

Salah satu yang mendukung untuk tampil di Piala Dunia ke-23 adalah pelatih Timnas Argentina Lionel Scaloni. (*/genpi)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA