SEA Games 2023, Timnas Indonesia U22 Diminta Tak Besar Hati

20 April 2023 00:00

GenPI.co Sultra - Timnas Indonesia U22 diminta untuk menguatkan aspek fisik menjelang kompetisi SEA Games Kamboja 2023.

Permintaan tersebut disampaikan peraih medali emas sepak bola pada SEA Games 1991 di Filipina Toyo Haryono, baru-baru ini.

Dia meminta anak asuh Indra Sjafri menambah latihan secara mandiri demi meningkatkan kemampuan fisik.

BACA JUGA:  Astaga, Elkan Baggott Kembali Absen di SEA Games 2023

”Jangan cepat besar hati. Kita selesai latihan, selesai. Kayak dikatakan Firman itu ’nambah sendiri, lah’,” ucapnya.

Atlet sepak bola era 80-90an itu mengenang latihan fisik yang dilakukan, sehingga berhasil membawa pulang emas di SEA Games 1991.

BACA JUGA:  Apes di Piala Dunia, 7 Pemain Timnas U20 Perkuat SEA Games

”Di Senayan contohnya, kita selesai latihan taktik nanti ada lagi lari setelah naik mobil,” kenang Toyo.

Skuad Garuda Muda baru saja melakoni dua kali uji coba menghadapi Timnas Lebanon U22.

BACA JUGA:  Indra Sjafri Tegas, demi Rebut Medali Emas SEA Games Kamboja

Pada pertandingan pertama, Timnas Indonesia menelan kekalahan 1-2 atas Lebanon.

Kemudian dalam laga kedua, Indonesia berhasil menang dengan skor tipis 1-0.

Timnas Indonesia U22 akan bertemu Filipina di laga pembuka SEA Games 2023 di Morodok Techo National Stadium pada Sabtu, (29/4). (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA