Hilal Mudik Gratis Belum Terlihat, Padahal Lebaran Semakin Dekat

19 April 2022 11:00

GenPI.co Sultra - Program mudik gratis periode Hari Raya Idul Fitri 1443 H di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) belum tersedia.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kendari La Ode Abdul Manas Salihin, Selasa (19/4).

Dia mengatakan, sejauh ini pemerintah pusat hanya menyiapkan program mudik gratis khusus pemudik Jawa Tengah dan Jawa Barat.

”Karena pemudik terbanyak berasal dari sana,” katanya.

Dia menuturkan, mudik gratis itu juga diperuntukkan bagi pemudik yang menggunakan kendaraan roda dua.

Meski begitu, tidak menutup kemungkinan program tersebut akan diadakan untuk masyarakat Sultra.

”Itu tergantung pemerintah daerah (pemda) masing-masing,” ucapnya.

Dia berharap, masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan ketika akan melakukan mudik apalagi menggunakan kendaraan umum.

”Kami imbau agar divaksinasi hingga dosis ketiga,” ujar dia.

Sedang bagi pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi juga diminta untuk mematuhi peraturan lalu lintas dan utamakan keselamatan.

”Pastikan kendaraannya dalam keadaan bagus,” pungkasnya.

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA