Teror Busur Panah Marak di Kendari, Ratusan Polisi Buru Pelaku

14 Agustus 2022 06:00

GenPI.co Sultra - Teror busur misterius kian marak terjadi di seputar Kota Kendari, Sultra. Polresta setempat pun melakukan partroli berskala besar.

Menanggapi fenomena kriminal tersebut, sebanyak 180 personel polisi diterjunkan dalam operasi tersebut.

Kapolresta Kendari Kombes Muh Eka Fathurrahman mengatakan, pihaknya membagi patroli menjadi dua titik.

BACA JUGA:  Teror Busur Remaja Nakal, Karyawan Toko Dikeroyok

”Pertama di sepanjang Kendari Beach, Kecamatan Kendari Barat dan di seputaran Universitas Halu Oleo (UHO), Kecamatan Kambu, Kota Kendari” katanya Jumat (12/8).

Dia menjelaskan, sedikitnya sudah ada tiga kasus teror busur yang dilakukan orang tak dikenal terjadi berturut-turut.

BACA JUGA:  Teror Busur Kendari Kembali Terjadi, Driver Ojol Jadi Sasaran

”Di depan kampus UHO dua dan satu di Mandonga,” jelasnya disela melakukan patrol.

Eka menjamin rasa nyaman dan terus memberikan pelayanan kepada masyarakat pascateror.

BACA JUGA:  Kena Busur Panah, 2 Pria di Kendari dilarikan ke Rumah Sakit

”Dengan adanya teror busur, masyarakat jangan resah dan takut,” tegasnya.

Pihaknya meminta seluruh masyarakat, termasuk mahasiswa agar tidak takut beraktivitas di malam hari.

”Kalau ada sesuatu yang dilihat mencurigakan, langsung lapor, kami akan selalu sigap dengan laporan itu,” ucapnya. (mcr6/jpnn)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA