Berangkat Kantor Bawa Kursi, PNS Gantung Diri di Kendari Sulawesi Tenggara

08 September 2022 10:00

GenPI.co Sultra - Seorang Pegawai Negeri Sipil alias PNS gantung diri di Kendari, Sulawesi Tenggara atau Sultra. Diduga korban stres akibat beban pekerjaan kantor.

Korban adalah LH, 43, ditemukan meninggal dunia pada Rabu, (7/9), sekitar pukul 07.30 WITA.

LH pertama kali ditemukan tetangganya WP di sebuah rumah kosong di Kecamatan Puuwatu, Kendari.

BACA JUGA:  Pengadilan Agama Kolaka Sultra Berduka, Pegawainya Tewas Dibunuh

Kapolsek Mandonga Kompol Salman menjelaskan, sebelum meninggal istri korban WA yang hendak berangkat kantor bertanya kepada WP.

WA bertanya kepada WP soal keberadaan sang suami LH.

BACA JUGA:  Pelaku Pembunuhan Suami Istri di Baubau Tertangkap, Ini Identitasnya

”Menurut WP, dia terakhir melihat korban keluar dari rumah dengan membawa sebuah kursi plastik," jelasnya, Rabu (7/9).

WP pun ikut membantu mencari korban di sekitar rumah.

BACA JUGA:  Diduga Stres, Pria di Kendari Gantung Diri Pakai Kabel Listrik

Betapa kaget ketika saksi WP mendapati tubuh LH sudah dalam keadaan tergantung di sebuah rumah kosong.

"Korban ditemukan sudah tergantung menggunakan tali nilon warna biru,” jelasnya.

Dokter Rumah Sakit Bhayangkara sekitar yang tiba di lokasi pukul 08.45 WITA kemudian mengevakuasi. Korban.

Salman menerangkan, sebelum meninggal LH mengeluh kepada WA soal beban kerja yang membuatnya stres karena tidak sanggup diselesaikan.

”Korban memberitahu kepada istrinya bahwa dia akan mengakhiri hidupnya. Namun, WA menasihati korban agar tidak melakukan hal itu,” terangnya. (mcr6/jpnn)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA