Ribuan Anak PAUD Konawe Ramai-ramai Pungut Sampah, Keren Banget!

23 Februari 2022 12:00

GenPI.co Sultra - Ribuan murid Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kabupaten Konawe serentak melakukan aksi pungut sampah.

Tidak sendiri, aksi bersih sampah ini juga dilakukan Forum Guru Honorer (FGH) PGRI, Yayasan Anak Pantas Sejahtera (YAPS) dan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Konawe.

Ketua Umum FGH PGRI Konawe Haspian mengatakan, aksi tersebut digelar serentak se-Kabupaten Konawe dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) 2022.

”Dengan tema ’Aksi Bersih Sampah dan Edukasi Sampah Usia Dini’ ini kami lakukan untuk memperingati HSPN yang diperingati setiap 21 Februari,” katanya, Selasa (22/2).

Haspian menjelaskan, aksi bersih sampah ini melibatkan 343 SD serta 235 PAUD/TK serta guru honorer dan guru tetap se-Kabupaten Konawe.

Selain itu juga diikuti Yayasan Anak Pantai Sejahtera (YAPS) Sulawesi Tenggara dan Kadin Kabupaten Konawe.

”Kami berharap di tahun depan YAPS dan Kadin Konawe tetap bisa berkolaborasi demi mengedukasi para murid SD di Konawe,” terangnya.

Ketua Dewan Pembina YAPS Sulawesi Tenggara Ulfiah mengungkapkan, kegiatan yang melibatkan PAUD-SD ini menjadi momentum meningkatkan kesadaran dalam pengelolaan sampah.

”Hal yang juga sangat penting adalah menyiapkan generasi yang sadar akan pengolahan sampah sejak dini,”ungkapnya.

Anggota DPRD Kabupaten Konawe itu berharap, kegiatan tersebut tidak hanya menjadi agenda tahunan karena sampah sudah menjadi isu global.

”Tetapi juga dapat menjadi sebuah kebiasaan menuju Indonesia Bebas Sampah 2025,” harap dia. (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA