Gubernur Sultra ke Terminal Wasaga, Masyarakat Buton Siap-Siap Happy

01 Maret 2023 07:30

GenPI.co Sultra - Terminal Wasaga di Buton sudah siap dioperasikan. Gubernur Sultra Ali Mazi berkesempatan meninjau kesiapannya.

”Gubernur Ali Mazi berkunjung ke Kabupaten Buton dalam rangka peresmian Terminal Tipe B Wasaga,” kata Penjabat (Pj) Bupati Buton Basiran.

Basiran menjelaskan, dinas perhubungan (Dishub) setempat tinggal menunggu penyerahan terminal dari provinsi ke kabupaten.

BACA JUGA:  Kery Saiful Konggoasa, Bakal Calon Gubernur Sultra 2024 Teratas Versi SSI

”Jika tidak ada kendala, aset pemprov ini akan dipindahtangankan,” jelasnya, Selasa (28/2).

Dia mengungkapkan, tidak ada lagi pekerjaan fisik di terminal karena semua fasilitas sudah diselesaikan.

BACA JUGA:  Mantan Gubernur DKI Jakarta Minta Stabilitas Beras di Sultra

”Terakhir pembangunan pagar dan pengaspalan area dalam terminal,” ungkapnya.

Pihaknya nantinya akan menggunakan panduan yang diberikan Dishub Sultra.

BACA JUGA:  Gubernur Sultra Minta Bulog Serap Beras Petani Sulawesi Tenggara

”Baik itu soal retribusi tarif angkutan dan rute keluar masuk kendaraan,” terangnya.

Sosialisasi kepada sopir dan masyarakat akan dilakukan untuk memberikan pemahaman terkait aturan yang akan diterapkan nantinya.

”Kita juga mohon kerja sama semua pihak supaya pengelolaan terminal itu berjalan dengan baik,” pungkasnya. (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA