4 Faskes Baubau Layani Pengobatan HIV/AIDS, Cek Lokasinya

14 November 2023 08:30

GenPI.co Sultra - Pemerintah Kota (Pemkot) Baubau tahun depan menambah empat layanan kesehatan untuk pengobatan dan perawatan penyakit menular, khususnya HIV/ AIDS.

Kabar baik itu disampaikan Kepala Bidang Penyakit Menular Dinas Kesehatan Kota Baubau, Yuslina dalam pernyataan resmi yang diterima, Selasa (14/11).

”Keempat puskesmas tersebut masing-masing Puskesmas Bukit Wolio Indah (BWI), Puskesmas Bataraguru, Puskesmas Lakologou, dan Puskesmas Bungi,” kata Yuslina.

BACA JUGA:  Ini Dia Red Fruit, Si Buah Ajaib Papua Pencegah HIV/AIDS

Yuslina mengungkapkan, keempat puskesmas tersebut akan mulai dioperasikan tahun 2024 mendatang.

”Tetapi, khusus skrining penyakit bisa dilakukan di 17 puskesmas di Kota Baubau,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Lapas Khusus Wanita Kendari Periksa HIV AIDS 96 Napi, Hasilnya

Selama ini hanya dua fasilitas kesehatan (faskes) milik pemerintah yang melayani penyakit menular HIV/ AIDS.

”Yakni, di Puskesmas Wajo dan Rumah Sakit Palagimata,” terangnya.

BACA JUGA:  81 Orang di Baubau Positif HIV, Begini Kata Dinkes

Penambahan empat layanan di tahun depan praktis membuat Kota Baubau memiliki enam faskes.

Sementara itu, kasus HIV/ AIDS di kota Baubau terus meningkat setiap tahun dan paling banyak menyerang usia produktif.

Temuan kasus baru tersebut bukan saja pada warga lokal, tetapi juga dari kabupaten lainnya yang memeriksakan diri di puskesmas dan rumah sakit Kota Baubau. (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA