Bamsoet Yakin MBI Sultra Jadi Kekuatan Perekat Persatuan Bangsa

10 Februari 2022 17:00

GenPI.co Sultra - Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet yakin Motor Besar Indonesia (MBI) Sulawesi Tenggara (Sultra) menjadi kekuatan sosial perekat persatuan bangsa.

Bamsoet optimis BMI Sultra di bawah kepemimpinan Yudianto Mahardika mampu menjawab berbagai tantangan organisasi.

Dalam pelantikan MBI Sulawesi Tenggara di Kendari, dia optimis tidak hanya menjadi kekuatan sosial berbasis komunitas hobi. Namun merekatkan persatuan bangsa.

”MBI dengan dukungan Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi dan IMI setempat di bawah kepemimpinan Anton Timbang, sukses menyelenggarakan touring menjelajahi Pulau Sulawesi, Expedisi Celebes,” katanya, Kamis (10/2).

Acara ini diikuti biker dengan berbagai tipe motor yang memiliki kapasitas mesin di atas 400cc, seperti; BMW GS R1200, Harley Davidson, Victory, Suzuki hingga Honda.

”Kegiatan seperti ini harus diperbanyak,” kata Bamsoet.

Ketua IMI Pusat ini menyampaikan jika MBI Sultra bersama IMI bisa bersinergi dengan Korlantas Polda setempat dengan mengadakan berbagai event edukasi keselamatan berkendara dan berlalu lintas.

Tentunya dengan manfaatkan MOU antara IMI Pusat dan Kepala Korps Lalu Lintas Polri pada 10 Maret 2021 lalu.

”Komitmen IMI terhadap keselamatan berkendara ditegaskan dalam anggaran dasar IMI,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut dihadiri Gubernur Sultra, Ali Mazi, Ketua DPRD Sultra Abdurrahman Saleh, Ketua MBI Rio Castello, Plt Ketua KONI Sultraa La Ode Suryono.

Kepala BNN Sultra Brigjen Pol Sabaruddin Ginting, Kapolres Kendari AKBP Didik Erfianto dan Komandan Korem 143 Halu Oleo Kendari Brigjen TNI Yufti Senjaya. (mrk/jpnn)

 

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA