Mantara Waterpark, Wisata Air Pertama Kendari Bernuansa Bali

28 Mei 2022 06:00

GenPI.co Sultra - Mantara Waterpark Kendari merupakan satu-satunya wisata di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang menghadirkan nuansa Bali.

Bagi kamu yang penasaran sekaligus ingin liburan, bisa menyempatkan waktu datang ke sini.

Lokasinya berada di Kelurahan Abeli Dalam, Kecamatan Puuwatu, Kendari, Sultra.

BACA JUGA:  Kendari Water Sport, Wisata OIahraga dan Mancing Mania di Sultra

Dibutuhkan waktu sekitar 22 menit menggunakan kendaraan roda dua atau empat dari pusat kota ke sini.

Saat ini, harga tiket masuk dibanderol Rp25 ribu per orang untuk weekday serta Rp30 ribu per orang untuk weekend dan tanggal merah.

BACA JUGA:  Pesona Eksotisme Pulau Gau Satoto Wakatobi, Wisata Favorit Banget

”Itu harga tiket masuk sekarang, lagi ada promo,” ucap pengelola Mantara Waterpark Kendari Ida Bagus Eka Rasmana kepada GenPI.co Sultra, Kamis (26/5).

Jam operasional wisata air berjuluk mini Bali ini mulai dibuka pukul 09.00 sampai 17.00 WITA.

BACA JUGA:  Pantai Nirwana Baubau Dipoles, Wisatawan Makin Nyaman dan Betah

Sementara itu, fasilitas lengkap yang ditawarkan, antara lain; tiga kolam renang, perosotan air, gazebo, kantin, kamar mandi, ruang ganti, hingga musala.

”Ke depan akan ada resort, vila, meeting room, dan ada penambahan kolam lagi," kata Bagus.

Mantara Waterpark menyediakan gazebo gratis bagi wisatawan. Jadi, kamu boleh memilih gazebo mana saja yang akan digunakan.

Kemudian, tiga kolam renang yang ada di tempat ini punya kedalaman yang berbeda-beda, mulai dari 30 hingga 120 sentimeter.

”Terkait protokol keselamatan, Mantara Waterpark punya dua penjaga kolam untuk memastikan keamanan semua pengunjung,” pungkasnya.

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA