Korban Bencana Jangan Cemburu, Pesan Sulkarnain Malah Bikin Baper

Korban Bencana Jangan Cemburu, Pesan Sulkarnain Malah Bikin Baper - GenPI.co SULTRA
Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir secara simbolis memberikan bantuan nontunai kepada para korban bencana alam. (Foto: Apriliana Suriyanti/GenPI.co)

GenPI.co Sultra - Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir meminta korban bencana alam tidak cemburu lantaran jumlah bantuan nontunai yang diberikan tidak sama atau berbeda-beda.

”Kita beri penjelasan kepada warga agar tidak ada salah paham karena angkanya beda-beda, khawatir nanti merasa kenapa ada perbedaan,” ujarnya, Rabu (13/4).

Berdasarkan data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kendari, jumlah bantuan nontunai paling rendah yang diberikan ke penerima yakni Rp1,5 juta dan terbesar Rp50 juta.

Dalam agenda Penyerahan Bantuan Bencana Alam Cuaca Ekstrim di Kota Kendari itu Sulkarnain menjelaskan, jumlah bantuan disesuaikan dengan tingkat kerusakan yang dialami para korban.

”Kami harapkan dengan penjelasan ini masyarakat bisa mengerti,” tutur dia.

Selain itu, Sulkarnain berharap kesiapsiagaan masyarakat terhadap bencana alam bisa terbentuk karena potensi bencana di Kendari beragam.

”Mulai dari banjir, tanah longsor, termasuk juga bencana nonalam seperti kebakaran dan Covid-19 ini,” ucapnya.

Menurutnya, dengan pengetahuan dan kesiapsiagaan tersebut bisa meminimalisir dampak bencana alam dan nonalam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya