Sampah Kota Baubau Menggunung, Lebaran Siap Meledak

Sampah Kota Baubau Menggunung, Lebaran Siap Meledak - GenPI.co SULTRA
Volume sampah di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara menggunung selama bulan suci Ramadan 1444 Hijriah. (Foto ilustrasi: Antara)

GenPI.co Sultra - Volume sampah di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara menggunung selama bulan suci Ramadan 1444 Hijriah.

Sampah tersebut disumbang dari pasar tradisional, seperti Pasar Wameo dan Karya Nugraha.

Tidak main-main, peningkatan volume sampah naik dua kali lipat lebih.

BACA JUGA:  Sampah di Baubau Tembus 100 Ton per Hari, Pasar Wameo Disorot

Hal itu disampaikan Kepala UPTD Persampahan Kota Baubau Anisa pada Jumat, (31/3).

”Seperti dari Pasar Wameo kalau hari biasanya itu hanya 2-3 kontainer, tetapi dalam bulan Ramadan naik menjadi tujuh kontainer per hari,” katanya.

BACA JUGA:  Bersihkan Sampah demi Lingkungan, BRI Sasar Pasar Kesesi Pekalongan

Anisa menjelaskan, secara hitungan melalui jembatan timbang volume sampah biasanya mencapai 80 ton per hari.

”Tetapi, di bulan Ramadan ada kenaikan sekitar 35 ton per hari, utamanya dari pasokan sampah pasar,” jelasnya.

BACA JUGA:  Target Pungutan Sampah di Kota Baubau Rp2 Miliar, Wow

Sementara itu, pihaknya tidak memungkiri volume sampah pada hari Lebaran akan terjadi peningkatan dari hari biasanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya