Selain Deodoran, Berikut Jenis Sabun Ampuh Usir Bau Badan

17 Februari 2022 20:00

GenPI.co Sultra - Bau badan bisa mengganggu diri sendiri dan orang lain. Salah satu cara ampuh mengatasi masalah tersebut adalah dengan memakai sabun.

Tahukah Anda jika bau badan yang tidak sedap bukan berasal dari keringat.

Keringat manusia diketahui tidak memiliki aroma apapun.

Jadi, bau badan muncul akibat bakteri yang ada di permukaan tubuh Anda.

Bau tak sedap biasanya berasal dari bagian tubuh ketiak, kaki, selangkangan, pusar, organ vital, rambut tubuh, serta bagian belakang telinga.

Nah, salah satu cara membasmi bakteri yang telah mengurai protein pada keringat menjadi sejenis asam hingga menyebabkan bau badan adalah dengan sabun.

Sabun akan bekerja membersihkan tubuh dengan cara mengikat kotoran dan kuman di permukaan kulit.

Berikut tips memilih sabun penghilang bau badan.

1. Kandungan antibakteri
Sabun antibakteri mengandung bahan khusus yang disebut triclosan atau triclocarban.

Triclosan merupakan senyawa khusus yang hanya dapat larut dalam minyak atau senyawa berlemak seperti membran sel bakteri.

2. Kandungan antiseptik
Selain membasmi bakteri, antiseptik mampu menghilangkan jamur, protozoa dan virus menempel di tubuh.

Biasanya, sabun antiseptik memiliki kandungan tambahan seperti hidrogen peroksida dan alkohol.3,

3. Kandungan antiperspiran
Pori-pori keringat Anda akan tertutup untuk sementara setelah menggunakan sabun yang mengandung antiperspiran. (hellosehat)

 

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA