GenPI.co Sultra - Aktor tampan Rezky Aditya diingatkan oleh Wenny Ariani untuk mengakui anaknya sebagaimana putusan Mahkamah Agung (MA).
Wenny menegaskan, Rezky harusnya bersikap sepantasnya ayah terhadap anak kandung.
Hal tersebut diungkapkan seperti dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi, Jumat (23/6).
”Sudahilah dramanya. Legawa, lah, untuk kepentingan anak ini,” tegasnya.
Dia merasa kecewa karena permasalahannya dengan Rezky soal anak berlarut-larut.
Denny menilai, persoalan itu bisa berakhir lebih cepat jika suami dari aktris cantik Citra Kirana tersebut mau mengakui darah dagingnya.
”Harusnya, kan, dengan mengakui saja tidak jadi panjang kayak begini. Semudah itu, kok,” ujarnya.
Dirinya mengingatkan Rezky untuk pantang mengabaikan putusan MA yang sudah mengikat.
”Harus siap menerima risiko apabila tidak menjalankan. Pidana,” bebernya.
Imbuh dia, tes DNA tidak lagi dibutuhkan setelah putusan MA keluar atau sudah inkrah.
”Artinya, sudah ada putusan tetap. Tes DNA dan segala macam sudah lewat,” jelasnya. (*/genpi)