Vaksinasi Covid-19 di Kendari Sulawesi Tenggara Dihentikan

26 Oktober 2022 16:00

GenPI.co Sultra - Gara-gara stok vaksin sedang kosong, pelayanan vaksinasi Covid-19 di Kendari dihentikan sementara.

Hal itu dituturkan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kendari Rahminingrum pada Selasa, (25/10).

Rahminingrum menjelaskan, kekosongan vaksin di Dinkes dan seluruh puskesmas di Kendari sudah terjadi sejak dua pekan ini.

BACA JUGA:  Vaksinasi Covid-19 Dosis Lengkap di Kendari Baru 73,63 Persen

”Sudah dua minggu atau sejak 13 Oktober 2022 tidak ada layanan terkait vaksinasi karena terjadi kekosongan stok,” jelasnya.

Penundaan vaksinasi dilakukan sambil menunggu kiriman vaksin dari pemerintah pusat.

BACA JUGA:  Vaksinasi Lengkap Covid-19 di Kendari Sudah 70 Persen Lebih, Mantap

”Kami sudah mengajukan permintaan stok vaksin kepada Kementerian Kesehatan (Kemenkes),” terangnya.

Dinkes Kendari mencatat, data per 23 Oktober 2022 capaian dosis pertama mencapai 281.376 orang atau 106,12 persen.

BACA JUGA:  Booster Kendari Top, Dinkes Minta Warga Belum Vaksin Datang ke Posko

Dosis kedua atau lengkap sebanyak 197.799 jiwa atau 74,6 persen.

Kemudian untuk booster mencapai 61.246 jiwa atau 26,7 persen. (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA