Gas Elpiji 3KG Langka, Pertamina Minta Warga Sulawesi Tenggara Tenang

31 Juli 2023 10:00

GenPI.co Sultra - Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi meminta masyarakat tetap tenang dan tidak memborong gas elpiji 3KG karena pihaknya akan menambah stok dari rata-rata normal.

Hal itu diungkapkan Sales Area Manager Retail Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi Muhammad Faruq setelah melakukan tinjauan lapangan di beberapa pangkalan wilayah Sulawesi Tenggara.

Faruq mengatakan, stok di beberapa pangkalan elpiji 3 KG di Kabupaten Kolaka, Konawe Utara, Konawe Selatan dan Kota Kendari masih aman.

BACA JUGA:  Daftar 12 SPBU di Sultra Disanksi Pertamina, Terbukti Langgar Aturan Distribusi

Namun demikian, pihaknya melihat adanya permintaan yang meningkat di masyarakat.

”Untuk itu pasokan akan ditambah fakultatif sebanyak 60.816 tabung elpiji 3KG atau 50 persen dari rata-rata harian normal,” terangnya.

BACA JUGA:  Kenaikan Harga Elpiji Nonsubsidi dan Rokok Picu Inflasi di Sultra

Imbuh Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi Fahrougi Andriani Sumampouw, pihaknya akan terus memonitoring di level agen dan pangkalan.

”Supaya benar benar tepat sasaran,” imbuhnya.

BACA JUGA:  Polisi Gagalkan Penyelundupan Ratusan Elpiji 3 Kg, per Tabung Dijual Rp40 Ribu

Sementara untuk harga di tingkat pengecer diperlukan tim pengawasan terpadu dari pihak pemerintah daerah dan aparat penegak hukum.

”Untuk mengawasi dan menindak tegas oknum yang menjual elpiji 3KG di luar Harga Eceran Tertinggi (HET),” ucap Fahrougi.

Apabila masyarakat menemukan harga yang tidak wajar ataupun memerlukan informasi mengenai produk, bisa menghubungi ke Pertamina Call Center 135. (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA