Keindahan Pantai Kampa Wawonii, Destinasi Incaran Wisatawan

19 Juli 2022 20:00

GenPI.co Sultra - Pantai Kampa Wawonii di Sulawesi Tenggara merupakan destinasi wisata alam yang cukup populer bagi wisatawan.

Letaknya berada di bibir pantai Pulau Wawonii. Tepatnya Desa Wawobili, Kecamatan Wawonii Barat, Kabupaten Konawe Kepulauan.

Destinasi pantai ini merupakan salah satu destinasi incaran para wisatawan.

BACA JUGA:  Pantai Nambo di Kendari, Wisata Keluarga Wajib Masuk Wishlist

Dikutip dari situs Dispar Sultra, Selasa (19/7), Pantai Kampa memiliki hamparan pasir putih dengan air laut yang jernih.

Barisan pohon kelapa yang disertai tebing batuan kars yang mengelilingi Pantai Kampa membuatnya semakin indah.

BACA JUGA:  Pantai Nirwana Baubau Dipoles, Wisatawan Makin Nyaman dan Betah

Uniknya, tubuh Anda tidak akan terasa gerah atau berlendir meskipun mandi berjam-jam. Bahkan air di sini rasanya seperti air tawar.

Akses menuju Pantai Kampa cukup mudah dengan dua jalur alternatif bagi para wisatawan.

BACA JUGA:  Pesona Pantai Toronipa Konawe, Sunset Indah Bikin Candu

Jalur pertama yakni dengan menggunakan kendaraan darat yang hanya memerlukan waktu 15-20 menit perjalanan.

Sedang jalur kedua dengan menggunakan perahu nelayan yang bisa ditempuh 10-15 menit waktu penyeberangan.

Anda perlu membayar tiket masuk Rp10 ribu untuk bisa berkeliling di sekitaran Pantai Kampa dan menikmati indahnya senja. (*)

 

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA