GenPI.co Sultra - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia atau PSSI akan memperpanjang kontrak Shin Tae yong.
Shin bakal diperpanjang sebagai pelatih tiga level Timnas Indonesia, yakni; U19, U23, dan senior.
Rencana perpanjangan Shin tersebut tidak lepas dari kinerja, performa, dan masukan netizen selama memimpin Timnas.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Kalahkan Curacao, Mengejutkan!
Hal itu disampaikan Ketua Umum (Ketum) PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule.
Dia menjelaskan bahwa kontrak pelatih asal Korea Selatan itu akan habis setelah berakhirnya Piala Dunia U2O 2023.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Dapat Kabar Bahagia Jelang vs Curacao, Hamdalah
Lanjut dia, keputusan rencana perpanjangan Shin sudah lebih dulu dikoordinasikan dengan EXCO alias Komite Eksekutif.
”Kita juga melihat di mana-mana desakan dari netizen agar STY diperpanjang juga menguat,” Katanya, dikutip dari situs resmi PSSI pada Senin, (26/9).
BACA JUGA: Piala Dunia, Presiden Jokowi Beri Instruksi Tegas ke Timnas Amputasi Indonesia
Iwan Bule pun memuji Shin selama menangani Timnas Indonesia dari beberapa level usia.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News