Pertahanan Vietnam di Atas Rata-Rata, Timnas Indonesia Fokus Finishing

Pertahanan Vietnam di Atas Rata-Rata, Timnas Indonesia Fokus Finishing - GenPI.co SULTRA
Penyelesaian akhir atau finishing pemain Timnas Indonesia dipoles melalui latihan keras menjelang pertemuannya dengan Vietnam di semifinal Piala AFF 2022. (Foto: Antara)

GenPI.co Sultra - Penyelesaian akhir atau finishing pemain Timnas Indonesia dipoles melalui latihan keras menjelang pertemuannya dengan Vietnam di semifinal Piala AFF 2022.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae yong menjelaskan bahwa timnya sudah berlatih dua hari atau sejak melawan Filipina.

”Termasuk hari ini untuk finishing,” jelasnya dalam jumpa pers di SUGBK, Jakarta, Kamis (5/12).

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Bertemu Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022

Sepanjang fase grup Piala AFF 2022, Shin mengaku kualitas finishing anak asuhnya buruk hingga gagal menjadi juara Grup A.

Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan dianggap banyak membuang sederet peluang positif.

BACA JUGA:  Pelatih Timnas Indonesia Minta Laga vs Filipina Bak Partai Final

Hal itu membuat Shin menegur dan marah kepada para pemain di ruang ganti.

”Saya menyiapkan tim agar tidak ada lagi istilah ’tidak beruntung’ atau ’tidak bagus’ soal finishing,” ucapnya.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia Dilarang Main Media Sosial Selama Piala AFF 2022

Juru taktik asal Korea Selatan itu pun meminta para pemain mengambil pelajaran dari pertandingan sebelumnya sambil melupakan kekecewaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya