PSBS Biak Tolak Liga 2 Dilanjutkan, Alasannya Bikin Sedih

PSBS Biak Tolak Liga 2 Dilanjutkan, Alasannya Bikin Sedih - GenPI.co SULTRA
Pernyataan sikap PSBS Biak terhadap penghentian Liga 2 Indonesia di Hotel Sultan Jakarta. (Foto: Dok Pribadi)

GenPI.co Sultra - Klub Liga 2 PSBS Biak menolak rencana PT Liga Indonesia Baru alias LIB menggelar kembali Liga 2 pada akhir Februari 2023.

Namun demikian, klub yang bermarkas di Papua itu mengapresiasi perhatian Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali terhadap kelanjutan Liga 2 Indonesia.

Manajer PSBS Biak Jimmy Carter Kapissa mengatakan, terdapat sejumlah pertimbangan pihaknya menerima keputusan penghentian kompetisi Liga 2 akibat Tragedi Kanjuruhan.

BACA JUGA:  Heboh Isu Suap Agar Liga 2 Dihentikan, PSSI Diminta Tegas

Penolakan tersebut disampaikan dalam surat bernomor 03/PSBS/SK/I-2023 pada saat acara Owner’s Meeting Liga 2 Indonesia di Hotel Sultan Jakarta Selasa, (24/1).

Alasan pertama, apabila dilakukan home dan away, klub merasa keberatan dampak kebutuhan pembiayaan akibat ketidakpastian.

BACA JUGA:  Nasib Kelanjutan Liga 2, Menpora: Itu Namanya Intervensi

”Pembiayaan yang banyak terkuras, serta minimnya sponsor akibat Tragedi Kanjuruhan,” katanya seperti dikutip Antara, Jumat (27/1).

Dalam pernyataan poin kedua, PSBS meminta PT LIB konsisten soal subsidi yang telah disepakati.

BACA JUGA:  Kongres Biasa, PSSI Jamin Tak Bahas Pemberhentian Liga 2 dan 3

”Mengingat bulan Oktober, November, dan Desember 2022 operasional gaji anggota tim masih tetap berjalan tanpa ada sponsorship,” lanjutnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya