Timnas Indonesia vs Kamboja, Pelatih Siapkan Gameplan

Timnas Indonesia vs Kamboja, Pelatih Siapkan Gameplan - GenPI.co SULTRA
Pertemuan dengan Kamboja dalam laga terakhir fase Grup A menjadi simulasi sebelum melakoni pertandingan semifinal di SEA Games 2023 (Foto: Antara)

GenPI.co Sultra - Pertemuan dengan Kamboja dalam laga terakhir fase Grup A menjadi simulasi sebelum melakoni pertandingan semifinal di SEA Games 2023.

Timnas Indonesia U22 vs Kamboja akan berlangsung di Olympic Stadium, Phnom Penh pada Rabu, (10/5).

Menjelang laga tersebut pelatih Indra Sjafri menyebut tim dalam kondisi bagus dan anak asuhnya mempunyai motivasi tinggi.

BACA JUGA:  Rekor Timnas Indonesia U22 di SEA Games 2023 Bikin Iri Negara Lain

”Pada laga lawan Kamboja jelas kami lakukan rotasi pemain, apalagi kita pertama kali main malam untuk pertama kali,” katanya.

Indra menegaskan, meski sudah lolos semifinal timnya tetap harus menunjukkan kemampuan terbaiknya.

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U22 vs Timor Leste, Ramadhan Sananta dkk Maju Semifinal SEA Games

Apalagi, laga melawan tuan rumah di prediksi bakal berlangsung ketat karena bakal didukung langsung suporter fanatiknya.

Guna menghadapi hal tersebut, dirinya sudah menyiapkan gameplan demi meraih hasil terbaik melawan Kamboja.

BACA JUGA:  Anak Asuh Indra Sjafri Jadi Top Skor SEA Games 2023, Hebat

”Kita harus melakukan rotasi, juga tentunya ada penyesuaian-penyesuaian formasi dan sebagainya,” terangnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya