Viral Oknum Polisi di Baubau Aniaya Anak-Anak, Gara-Gara Sepele

Viral Oknum Polisi di Baubau Aniaya Anak-Anak, Gara-Gara Sepele - GenPI.co SULTRA
Tangkapan layar rekaman CCTV penganiayaan oknum polisi terhadap bocah di Baubau, Sulawesi Tenggara. (Foto: Dok Warga)

GenPI.co Sultra - Seorang oknum polisi di Polres Baubau berinisial FZ diduga melakukan penganiayaan terhadap anak-anak. Aksinya terekam kamera CCTV viral di media sosial (medsos).

Informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut terjadi di Kecamatan Wolio, Kota Baubau, Sulawesi Tenggara (Sultra), Senin (18/4) sore.

Video praktik kekerasan terhadap seorang bocah tersebut kemudian viral di medsos.

Dalam video berdurasi satu menit 26 detik itu, terlihat seorang anak-anak yang mengendarai sepeda menyenggol sebuah mobil merah.

Mobil tersebut ternyata dikemudikan seorang oknum polisi. Tak terima, sang oknum turun dari kendaraan dan langsung menganiaya bocah polos tersebut.

Kapolres Baubau AKBP Erwin Pratomo saat dikonfirmasi awak media membenarkan jika oknum polisi tersebut merupakan anggotanya.

”Ya benar,” katanya, Selasa (19/4).

Mantan Kapolres Konawe Selatan (Konsel) itu menyebut, oknum polisi itu berpangkat brigadir dan merupakan personel Polsek Murhum.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Oknum Polisi di Baubau Aniaya Bocah, Aksinya Terekam CCTV

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya