Arus Mudik Lebaran 2022 di Sultra Dipastikan Lancar, Kata BPTD

Arus Mudik Lebaran 2022 di Sultra Dipastikan Lancar, Kata BPTD - GenPI.co SULTRA
Kapal ASDP sandar di dermaga plencengan Penyeberangan Baubau-Waara. (Foto: Antara)

GenPI.co Sultra - Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XVIII Sulawesi Tenggara (Sultra) optimistis arus mudik Lebaran 2022 berjalan lancar dan aman.

Kepala BPTD WIlayah XVIII Sultra Benny Nurdin Yusuf mengatakan, pihaknya telah menempuh upaya maksimal agar mudik Lebaran tahun ini tanpa masalah.

”Semua jenis angkutan umum baik bus armada maupun kapal penumpang sudah dilakukan pemeriksaan kelayakan,” katanya.

Sebanyak 52 kapal penumpang dipersiapkan di 26 pelabuhan penyeberangan.

Sementara itu, sebelum H-7 Lebaran sejumlah sarana angkutan khususnya kapal, sudah menjalani pemeriksaan kelayakan.

Pengawasan bersama pihak terkait terus dilakukan, termasuk Pertamina dan BMKG.

Pihaknya menyiagakan satuan pelayanan di setiap pelabuhan penyeberangan, tidak terkecuali di Pelabuhan Kolaka.

Kendati pelabuhan tersebut tidak termasuk dalam pantauan nasional, namun infrastruktur itu bagian dari Pelabuhan Bajoe yang mendapat pantauan nasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya