Jabatan Habis, Gubernur Sultra Ali Mazi Usul Nama ke Kemendagri

Jabatan Habis, Gubernur Sultra Ali Mazi Usul Nama ke Kemendagri - GenPI.co SULTRA
Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi. (Foto: Antara)

GenPI.co Sultra - Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi mengusulkan sejumlah nama ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk menjadi Pejabat Sementara (Pjs).

Diketahui, ada tujuh kepala daerah yang akan habis masa baktinya pada 2022.

Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Sultra Asrun Lio merinci tujuh daerah tersebut adalah Kabupaten Buton Tengah, Buton Selatan, Muna Barat.

BACA JUGA:  Ali Mazi Sebut Pelantikan Penjabat Sekda Sultra Memenuhi Syarat

”(Kepemimpinan bupati) tiga kabupaten tersebut berakhir 22 Mei 2022,” terangnya.

Kemudian Kabupaten Buton, Kabupaten Bombana, dan Kabupaten Kolaka Utara yang berakhir pada Agustus.

BACA JUGA:  Sekda Pemprov Sultra Diberhentikan, Gubernur Ali Mazi Bangga

”Sementara Kota Kendari berakhir pada Oktober Tahun 2022,” sambungnya.

Asrun menuturkan, tujuh kabupaten dan kota itu nantinya akan diisi Pjs.

BACA JUGA:  Sultra Serius Bangun Infrastruktur, Begini Wejangan Ali Mazi

”Dari daerah yang akan mengalami kekosongan pimpinan itu oleh Bapak Gubernur H Ali Mazi telah melakukan pengusulan nama-nama ke Kemendagri,” tuturnya, Minggu (15/5).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya