Lho! Harga Kedelai di Baubau Meroket, Tapi Omzet Justru Anjlok

Lho! Harga Kedelai di Baubau Meroket, Tapi Omzet Justru Anjlok - GenPI.co SULTRA
Ilustrasi kedelai. (Foto: Instagram/@metrotv_infographic)

GenPI.co Sultra - Harga kedelai di Kota Baubau dilaporkan terus merangkak naik.

Hal ini justru membuat omzet di tingkat distributor kedelai menurun.

Salah seorang distributor kedelai di Kota Baubau H Suparman mengaku harga jual saat ini Rp570 ribu perkarung atau Rp11.400 perkilogram.

”Harganya naik terus. Desember 2021 harganya masih Rp9 ribu perkilogram, saat ini sudah Rp11.400 perkilogram,” kata dia, Jumat (18/2).

Meroketnya harga kedelai, diakui Suparman, justru membuat omzetnya anjlok.

”Mungkin karena para perajin tahu-tempe yang menjadi langganannya mulai mengurangi volume pembelian bahan baku untuk pembuatan tahu dan tempe,” terka dia, seperti dikutip dari RRI.

Jika dugaannya benar, artinya kenaikan kedelai terasa dampaknya hingga tingkat perajin tahu dan tempe.

Bagi Suparman, berapapun kenaikannya tetap akan dibeli dan dijual kembali dengan menyesuaikan harga baru.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya