Wah, Vaksinasi Anak Dosis 2 di Kendari Baru 1 Persen dari Target

Wah, Vaksinasi Anak Dosis 2 di Kendari Baru 1 Persen dari Target - GenPI.co SULTRA
Seorang bocah menerima vaksin Covid-19 di SD Negeri 30 Kendari. (Foto: Antara)

GenPI.co Sultra - Jumlah penerima vaksinasi anak dosis pertama dan kedua di Kota Kendari terus meningkat.

Hingga Senin, (21/2), tercatat ada 7.551 anak usia enam sampai sebelas tahun yang sudah divaksin dosis pertama.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kendari Rahminingrum mengatakan, persentase vaksinasi anak dosis pertama baru 20,02 dari target.

”Dosis pertama sekitar 20,2 persen dari total 37.352 anak usia enam sampai sebelas tahun yang menjadi sasaran vaksinasi Covid-19 di Kota Kendari,” katanya.

Sementara untuk dosis kedua baru mencakup 525 anak usia enam sampai sebelas tahun.

”Atau baru 1,1 persen dari sasaran,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, pelayanan vaksinasi digelar di sekolah-sekolah dengan didukung TNI-Polri sebagai sahabat anak.

Rahminingrum menegaskan bahwa vaksinasi pada anak hanya akan dilakukan atas seizin dari orang tua yang bersangkutan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya