Sempat Tertidur, Pemkot Kendari Bangunkan Kembali Bus Trans Lulo

Sempat Tertidur, Pemkot Kendari Bangunkan Kembali Bus Trans Lulo - GenPI.co SULTRA
Sempat mati suri karena Pandemi Covid-19, Pemerintah Kota atau Pemkot Kendari akan mengaktifkan kembali bus Trans Lulo sebagai alat transportasi massal. (Foto: Antara)

GenPI.co Sultra - Sempat mati suri karena Pandemi Covid-19, Pemerintah Kota atau Pemkot Kendari akan mengaktifkan kembali bus Trans Lulo sebagai alat transportasi massal.

Hal itu disampaikan Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari Asmawa Tosepu pada Jumat, (11/11).

Asmawa menjelaskan bahwa semua sarana prasarana yang dimiliki Pemkot Kendar, termasuk Bus Trans Lulo harus difungsikan dengan maksimal.

BACA JUGA:  Peduli UMKM, Pemkot Kendari Terima Penghargaan Kemnaker

”Anggaran untuk pengadaan sarana dan prasarana adalah uang rakyat, kalau didiamkan saja maka rugi pemerintah ini,” jelasnya.

Sebelumnya, lima koridor bus Trans Lulo sedang dipersiapkan Dinas Perhubungan Kota Kendari.

BACA JUGA:  Pemkot Kendari Diduga Tak Serius Atasi Comberan, Warga Blokir Jalan

Kepala Dinas Perhubungan Kota Kendari, La Ode Abdul Manas Salihin mengungkapkan untuk titik nol berada di Terminal Kota Lama dan berakhirnya di Terminal Baruga.

”Karena itu kan angkutan massal, tidak memberhentikan penumpang di sembarangan tempat, ada tempatnya khusus seperti halte,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Pengumuman dari Pemkot Kendari Bikin Warga Riang Gembira, Rencananya Sih November

Sementara ini, pihaknya untuk sementara waktu akan memasang rambu khusus sambil menunggu halte.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya