Istri Lihat Suami Dimakan Buaya, Histeris, Basarnas Kendari Turun Tangan

Istri Lihat Suami Dimakan Buaya, Histeris, Basarnas Kendari Turun Tangan - GenPI.co SULTRA
Seorang warga Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara (Sultra) Rode, 50, diduga diterkam buaya di Sungai Roraya, Rabu (5/7). (Foto ilustrasi: Antara)

GenPI.co Sultra - Seorang warga Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara (Sultra) Rode, 50, diduga diterkam buaya di Sungai Roraya, Rabu (5/7).

Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kendari diterjunkan untuk mencari warga Desa Roraya, Kecamatan Tinanggea itu.

Pelaksana Tugas Kepala Basarnas Kendari Hidayat mengatakan bahwa pihaknya menerima informasi tersebut pada pukul 18.50 WITA.

BACA JUGA:  2 Warga Buton Utara Tewas Diduga Diterkam Buaya, Tubuh Tanpa Luka

”Korban dilaporkan hilang diterkam buaya di Sungai Roraya,” katanya.

Sekitar pukul 19.05 WITA, Tim Rescue Kantor Pencarian dan Pertolongan Kendari berangkat menuju lokasi terakhir korban dilaporkan hilang.

BACA JUGA:  Buaya Tangkapan Warga Konawe Selatan Dievakuasi Petugas BKSDA, Begini Nasibnya

”Kami langsung memberikan bantuan SAR,” terangnya.

Adapun jarak tempuh menuju lokasi terakhir korban dilaporkan hilang sekitar 91 kilometer.

BACA JUGA:  Aksi Heroik Warga Buton Sultra Tangkap Buaya Jumbo 1 Ton

Sebelumnya, korban bersama istri melakukan aktivitas di pinggir Sungai Roraya sekitar pukul 15.00 WITA.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya