Pro Rakyat, DPRD Kolaka Sulawesi Tenggara Tegas Tolak Kenaikan Harga BBM

06 September 2022 16:00

GenPI.co Sultra - DPRD Kabupaten Kolaka di Sulawesi Tenggara atau Sultra menolak kenaikan harga BBM yang telah ditetapkan pemerintah Joko Widodo alias Jokowi.

Hal itu disampaikan Ketua DPRD Kolaka Syaifullah Halik di hadapan aliansi mahasiswa USN saat melakukan aksi unjuk rasa di depan gedung DPRD setempat pada Selasa, (6/9).

Dia menjelaskan ketua DPRD bersama bersama ketua fraksi kompak menolak Jokowi yang menaikkan harga BBM.

BACA JUGA:  Astaga, Tarif Tiket Kapal Baubau-Raha-Kendari Meroket Imbas Kenaikan Harga BBM

”Kami dengan tegas bersama semua ketua fraksi di DPRD menolak dengan tegas kenaikan harga BBM,” tegasnya.

Syiafullah berpendapat, belum saatnya pemerintah menaikkan harga BBM.

BACA JUGA:  Sopir Angkot di Kendari Demo Tolak Kenaikan BBM Bersubsidi, Pelajar Bengong Terlantar

Apalagi kenaikan bertepatan dengan kondisi masyarakat yang hingga kini belum pulih secara ekonomi akibat pandemi Covid-19 yang masih melanda.

Aksi penolakan kenaikan harga BBM itu akan ditindaklanjuti dengan rekomendasi secara tertulis.

BACA JUGA:  Politisi PDIP Gantikan Syarifuddin Baso Rantegau di Kursi DPRD Kolaka

Nantinya, surat rekomendasi yang dibuat secara kelembagaan itu akan dikirimkan langsung kepada Presiden RI, DPR RI, dan lembaga Negara lainnya.

”Kita di sini lengkap dengan semua fraksi yang ada di DPRD Kolaka dan satu suara untuk menolak kebijakan pemerintah yang menaikkan harga BBM,” ungkap politisi Gerindra itu.

Sebelumnya, puluhan aktivis aliansi mahasiswa melakukan aksi unjuk rasa di depan gedung DPRD menolak kenaikan harga BBM yang dilakukan pemerintah. (ant)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA