Host dan Komentator Liga 1 Indonesia Mundur Buntut Tragedi Kanjuruhan

Host dan Komentator Liga 1 Indonesia Mundur Buntut Tragedi Kanjuruhan - GenPI.co SULTRA
Aparat keamanan menembakkan gas air mata ke arah tribune penuh penonton Liga 1 2022-2023 usai laga Arema Malang vs Persebaya Surabaya, Sabtu malam (1/10). (Foto: Antara)

GenPI.co Sultra - Komentator sepak bola Radot Valentino Jebret Simanjutak menyampaikan pengunduran diri di sisa Liga 1 2022-2023 menyusul tragedi Kanjuruhan Malang.

Pengunduran host dan komentator Liga 1 itu diumumkan pada Minggu, (2/3).

Dalam pernyataan tertulis yang diunggah dalam Instagramnya, @radotvalent mengaku sedih atas atas peristiwa yang telah memakan ratusan korban jiwa tersebut.

BACA JUGA:  Usai Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang, FIFA Bilang Begini ke PSSI

Pria yang dikenal dengan teriakan Jebret-nya itu merasa kehilangan hasrat untuk tetap berpartisipasi dalam Liga 1 2022-2023.

”Saya menyampaikan pengunduran diri sebagai host dan komentator program BRI Liga 1 2022-2023 terhitung sejak 2 Oktober 2022,” tulisnya.

BACA JUGA:  PSSI Akan Perpanjang Kontrak Shin Tae yong, Iwan Bule: Desakan Netizen

Diketahui, PSSI langsung membentuk tim investigasi peristiwa di Stadion Kanjuruhan yang dipimpin Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.

Sebelumnya, laga derbi Arema vs Persebaya berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan tim tamu.

BACA JUGA:  BRI Berdukacita atas Tragedi Stadion Kanjuruhan

Arema mengalami kekalahan di kandang sendiri usai tak mampu mempertahankan rekor 23 tahun tidak pernah kalah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya