Direktur Utama (Dirut) PDAM Tirta Anoa Kendari Damin angkat bicara soal pelanggan yang mengeluhkan kualitas air.
Damin menyebut, kejadian air kotor yang dialami oleh warga di Kecamatan Poasia diakibatkan pipa yang masuk di halaman rumahnya ada kebocoran.
”Sehingga kemungkinan ada kotoran yang merembes masuk,” sebut Damin melalui telepon seluler.
Namun begitu, dirinya menegaskan akan menerjunkan petugas ke lapangan untuk melakukan pengecekan terhadap pipa milik pelanggan tersebut. (mcr6/jpnn)
Jangan lewatkan video populer ini:
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Warga Kota Kendari Keluhkan Air PDAM yang Menghitam dan Kotor
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News