Kendari Punya Fasilitas Baru Mendekatkan Diri kepada Allah, Wow!

Kendari Punya Fasilitas Baru Mendekatkan Diri kepada Allah, Wow! - GenPI.co SULTRA
Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir meresmikan fasilitas kesehatan dan olahraga sebagai alternatif warga. (Foto: Pemkot Kendari)

GenPI.co Sultra - Kota Kendari memiliki fasilitas bagi masyarakat untuk mendekatkan diri kepada Allah, yaitu melalui kesehatan dan olahraga.

Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir menuturkan dengan beroperasinya Klinik Utama Muadz Medical Center tersebut bisa memberikan pilihan bagi masyarakat.

”Utamanya bagi warga Kota Kendari yang membutuhkan layanan kesehatan,” tuturnya dalam sambutan peresmian Klinik Utama Muadz Medical Center, Minggu (17/4).

Sulkarnain menyebut, Yayasan Sahabat Muadz Indonesia selalu menunjukkan progres terhadap yayasan, salah satunya pembangunan Klinik Utama Muadz Medical.

”Saya berharap langkah-langkah positif seperti ini terus dipertahankan bahkan ditingkatkan,” sebutnya.

Sementara itu, pengelola Yayasan Sahabat Muadz Indonesia Zenzen Zaenal Mursalin menyampaikan bahwa terdapat sejumlah fasilitas pendukung yang bisa dimanfaatkan masyarakat umum.

Dikutip dari situs Pemkot Kendari, Senin (18/4), sejumlah fasilitas tersebut di antaranya Klinik Utama Muadz Medical Center dan Muadz Gym Club.

”Fasilitas ini digunakan untuk mendekatkan diri dengan Allah Subhanahu wa taala, melalui kesehatan dan olahraga,” katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya