BRI Punya Kejutan Wow Tahun Ini: Pesta Rakyat Simpedes 2022

BRI Punya Kejutan Wow Tahun Ini: Pesta Rakyat Simpedes 2022 - GenPI.co SULTRA
Direktur Bisnis Mikro BRI Supari. (Foto: Dok BRI)

GenPI.co Sultra - Bank Rakyat Indonesia melalui Tabungan BRI Simpedes mempersembahkan Pesta Rakyat Simpedes 2022.

Pesta Rakyat Simpedes atau PRS 2022 digelar untuk mendukung Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dalam mengembangkan pangsa pasar mereka.

Tema yang diangkat kali ini adalah ’Pede Memimpin Perubahan’.

BACA JUGA:  Tips Penting Nasabah BRI Terhindar Jebakan Kejahatan Perbankan

Di mana, PRS 2022 mengajak seluruh pelaku UMKM di Indonesia untuk percaya diri (pede) dalam berinovasi dan berbisnis agar dapat membawa perubahan positif yang signifikan bagi perekonomian.

Perhelatan akbar tahunan itu diagendakan pada Juni hingga Desember 2022 yang digelar serentak di 379 titik yang tersebar di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:  BRI Wujudkan Mimpi Ida Lewat KUR, Dulang Untung Usaha Ecoprint

PRS tahun ini akan semakin seru karena dihadirkan secara hybrid, yakni offline dan online streaming yang dapat ditonton melalui Kompas TV dan YouTube channel Bank BRI.

Direktur Bisnis Mikro BRI Supari menuturkan, BRI hadir lewat PRS 2022 untuk meningkatkan literasi keuangan masyarakat.

BACA JUGA:  Laba BUMN Tembus Rp126 Triliun, Kerja Cerdas BRI Bikin Bangga

”Termasuk pemberdayaan UMKM dan menumbuhkan pelaku UMKM, serta memberikan layanan yang utuh kepada seluruh nasabah Tabungan BRI Simpedes,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya