Kecelakaan Sepeda Motor vs Truk, Pelajar SMKN 4 Kendari Meninggal

Kecelakaan Sepeda Motor vs Truk, Pelajar SMKN 4 Kendari Meninggal - GenPI.co SULTRA
Pelajar bernama Andi Muhammad meninggal setelah mengalami kecelakaan di Jalan Banteng, Kelurahan Rahandouna, Kecamatan Poasia, Kendari, Selasa (9/8). Foto: Antara/HO

GenPI.co Sultra - Pelajar bernama Andi Muhammad meninggal setelah mengalami kecelakaan di Jalan Banteng, Kelurahan Rahandouna, Kecamatan Poasia, Kendari, Selasa (9/8).

Sepeda motor yang dikendarai siswa SMKN 4 Kota Kendari itu menabrak mobil bak terbuka alias dump truck.

Kecelakaan bermula ketika dump truck yang disopiri Harun melaju dengan kecepatan sedang Jalan Poros Panglima Polim menuju Jalan Banteng.

BACA JUGA:  Kecelakaan Beruntun Pikap vs Motor di Sultra, 1 Meninggal Dunia

Dari arah berlawanan muncul Andi yang berboncengan dengan temannya, Yeyen Agus.

"Motor berusaha melambung kendaraan yang berada di depannya sehingga masuk ke jalur mobil truk dan terjadi lakalantas," jelas Kepala Polresta Kendari Kompol Muhammad Eka Faturrahman, Selasa (9/8).

BACA JUGA:  Keluarga Korban Kecelakaan Maut Truk vs Avanza dapat Santunan

Kecelakaan maut tersebut membuat Andi mengalami luka robek di pelipis.

Andi juga mengalami pendarahan di mulut dan telinga. Dia langsung dibawa ke RSUD Kendari.

BACA JUGA:  Ini Perkembangan Terbaru Kecelakaan KM Ladang Pertiwi 2

Namun, takdir berkata lain. Andi meninggal dunia. Di sisi lain, Yeyen mengalami sakit di bahu kiri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya