Hacker Bjorka Retas Website Pemprov Sulawesi Tenggara

Hacker Bjorka Retas Website Pemprov Sulawesi Tenggara - GenPI.co SULTRA
Hacker Bjorka kembali membuat ulah. Kali ini dia meretas website milik Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara atau Pemprov Sultra. (Sumber: Web Pemprov Sultra)

GenPI.co Sultra - Hacker Bjorka kembali membuat ulah. Kali ini dia meretas website milik Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara atau Pemprov Sultra.

Dalam website itu tertulis ’Hacked by Black_X12 ft 1K4IL_* & Yanagami_X12’.

Selain itu, terdapat juga lambang burung Garuda dengan tulisan for the government.

BACA JUGA:  Rizky Billar dan Rudy Salim Kompak Memohon ke Hacker Bjorka, Begini Kalimatnya

Dituliskan pula bahwa Bjorka adalah anak kecil yang tidak ada beda dengan BONEKA TALI.

”Ternyata memang benar, sila kelima adalah keadilan bagi para penguasa,” singkatnya.

BACA JUGA:  Nikita Mirzani Beri Sindiran Menohok Bjorka Hacker: Data Kelurahan

Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Sultra menanggapi serius serangan hacker terhadap situs resmi milik pemerintah daerah tersebut.

Kepala Diskominfo Ridwan Badallah menjelaskan bahwa tim siber saat ini sedang menangani peretasan itu.

BACA JUGA:  Sumbang Inflasi, Pemprov Sultra dan BI Minta Tanam Cabai di Rumah

”Kami punya website memang ter-hack, tapi sementara ini penanganan dari tim siber,” terangnya, Minggu (25/9) malam.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Website Pemprov Sultra Diretas Bjorka

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya