Waduh! Booster Kendari Rendah, Warga Diminta Sadar Diri

Waduh! Booster Kendari Rendah, Warga Diminta Sadar Diri - GenPI.co SULTRA
Dinas Kesehatan atau Dinkes Kota Kendari di Sultra menyebut 25,8 persen warga sudah booster. (Foto ilustrasi: Antara)

GenPI.co Sultra - Dinas Kesehatan atau Dinkes Kota Kendari di Sultra menyebut 25,8 persen warga sudah booster.

Secara angka, vaksinasi dosis tiga itu sudah diberikan kepada 59.189 orang dari 265.147 target sasaran.

Kepala Dinkes Kendari Rahminingrum menjelaskan, data tersebut terupdate per 30 September 2022.

BACA JUGA:  Booster Kendari Top, Dinkes Minta Warga Belum Vaksin Datang ke Posko

”Vaksinasi booster di Kota Kendari sebanyak 59.189 orang dengan persentase 25,8 persen dari target sasaran,” jelasnya, Sabtu (1/10).

Rahminingrum mengungkapkan, cakupan vaksinasi dosis pertama sudah mencapai 105,96 persen atau 280.963 orang.

BACA JUGA:  Dinkes Kendari Fokus Suntik Booster Kedua Bagi Tenaga Kesehatan

”Sedang vaksinasi dosis kedua mencapai 197.348 orang dengan persentase 74,43 persen dari target sasaran,” ungkapnya.

Dia menjelaskan, pihaknya masih memberikan pelayanan vaksinasi bagi masyarakat secara umum.

BACA JUGA:  5 Warga Kendari Meninggal Dunia, Dinkes Minta Pakai Losion

Dirinya juga mengimbau untuk melakukan vaksinasi sampai dosis ketiga alias booster.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya