TPS Dihapus, Warga Kendari Diminta Simpan Sampah di Rumah

TPS Dihapus, Warga Kendari Diminta Simpan Sampah di Rumah - GenPI.co SULTRA
Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kendari akan menghapus Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di sejumlah jalan utama. (Foto: GenPI.co Sultra)

GenPI.co Sultra - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kendari akan menghapus Tempat Pembuangan Sampah (TPS) di sejumlah jalan utama.

Alasannya, masyarakat tidak membuang sampah sesuai dengan jadwal yang ditentukan.

Akibatnya, terjadi penumpukan sampah di berbagai TPS yang diklaim tidak pernah habis.

BACA JUGA:  Sampah Kota Baubau Menggunung, Lebaran Siap Meledak

”Padahal, kami itu sudah mengimbau dan menyosialisasikan untuk jadwal pembuangan sampah di TPS,” kata Kepala DLH Kendari Nismawati, Senin (1/5).

Jadwal membuang sampah tersebut diharapkan agar tim yang mengangkut sampah bisa memastikan setelah diangkut, tidak adalah lagi sampah di TPS sampai waktu ditentukan.

BACA JUGA:  Sampah Jadi Masalah, Pemkot Kendari Hapus TPS Bertahap

”Maka, secara bertahap kami akan mulai meniadakan TPS di berbagai jalan utama,” ucapnya.

Setelah TPS dibongkar, pihaknya meminta sampah disimpan di depan rumah masing-masing warga.

BACA JUGA:  Sampah di Baubau Tembus 100 Ton per Hari, Pasar Wameo Disorot

”Kita lakukan sosialisasi ke masyarakat lewat lurah,” terangnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Selanjutnya