3 Ciri-Ciri Tubuh Butuh Asupan Vitamin C, Jangan Abaikan

14 November 2023 10:00

GenPI.co Sultra - Jika tubuh merasa tidak bertenaga atau lelah, bisa jadi pertanda Anda kekurangan vitamin C.

Hal tersebut bisa terjadi karena salah satu khasiat vitamin C adalah memproduksi energi bagi tubuh.

Berikut ini tiga gejala Anda kekurangan vitamin C seperti dilansir Times of India, Selasa (14/11).

1. Luka lama sembuh

BACA JUGA:  Bukannya Kuat, Kelebihan Vitamin D Justru Bikin Keropos Tulang

Apabila tubuh memerlukan waktu lebih lama untuk penyembuhan luka dan memar, bisa jadi Anda kekurangan vitamin C.

Vitamin yang dikenal dengan asam askorbat tersebut mengandung sintesis kolagen, yakni protein penting untuk penyembuhan luka.

2. Kulit kering

BACA JUGA:  Yuk, Kenali Macam Vitamin Anak untuk Genjot Tumbuh Kembangnya

Vitamin C sebagai antioksidan membantu melindungi kulit dari stres oksidatif.

Bilamana kulit Anda kering, rusak, atau mudah memar bisa jadi itu pertanda tubuh membutuhkan lebih banyak asupan vitamin C.

3. Perubahan suasana hati

BACA JUGA:  Bukan Jeruk, Ini Dia Buah dengan Vitamin C Tertinggi di Dunia

Tahukah Anda, kekurangan vitamin C bisa merubah suasana hati, termasuk membuat mudah tersinggung hingga depresi.

Hal ini bisa terjadi karena vitamin C terlibat dalam produksi neurotransmitter seperti serotin yang memengaruhi suasana hati. (*)

Redaktur: Hanif Adi Prasetyo

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co SULTRA